Wednesday, August 17, 2016

Fungsi KMnO4 (Kalium Permanganat) dalam penyimpanan produk pertanian

KmnO4 (Kalium permanganat) merupakan senyawa yang memiliki sifat sebagai oksidator yang kuat. Senyawa ini digunakan sebagai bahan penunda kematangan karena kemampuannya mengoksidasi ethylene yang merupakan hormon pematangan menjadi ethylene glikol. Menurut ,Apabila KMnO4 dimasukan kedalam kemasan pisang maka dapat menambah umur simpan pisang selama 2 minggu. Preparasi komersial zat penyerap ethylene adalah purafil (KMnO4 alkaslis dengan silikat) produksi Marbon Chemical Company ternyata mampu menyerap seluruh C2H4 yang dikeluarkan buah pisang yang disimpan dalam kantong poliethylene tertutup rapat. Penciptakan kemasan yang bebas ethylene, KmnO4 sebagai senyawa penyerap ethylene dimasukan kedalam kemasan untuk membentuk kemasan aktif. Kontak langsung dengan KMnO4 dengan komoditas pertanian sangat tidak direkomendasikan. Selain itu, sifat bahan penyerap KmnO4juga dapat menyulitkan pengaplikasian dalam teknologi pengemasan aktif (Kusumo 1990).


Kusumo, S. 1990. Zat Pengatur Tumbuhan Tanaman. Jakarta (ID) : Yasaguna.

2 comments: